Khofifah Pilih Bicara Program Ketimbang soal Rais Aam

barometerjatim.com  |   Minggu, 19 Agu 2018 15:50 WIB

MUSLIMAT NU LAMONGAN: Khofifah menghadiri acara rutinan Jamaah Rotibul Haddad yang digelar PC Muslimat NU Lamongan, Minggu (19/8). | Foto: Barometerjatim.com/HAMIM ANWAR

LAMONGAN, Barometerjatim.com  Gubernur Jawa Timur terpilih, Khofifah Indar Parawansa enggan berkomentar terkait dipilihnya Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Ma'ruf Amin mendampingi Joko Widodo (Jokowi) di Pilpres 2019.

Baca juga: Kusnadi Meninggal Sebelum Diadili, JPU KPK Akan Buka BAP-nya di Persidangan!

"Aku cerito Muslimat wae (Saya cerita tentang Muslimat saja)," kata Khofifah usai menghadiri acara rutinan Jamaah Rotibul Haddad Pimpinan Cabang (PC) Muslimat NU Kabupaten Lamongan, Minggu (19/8).

Bahkan saat berulang kali ditanya awak media soal rais aam PBNU maupun Pilpres, Khofifah tetap menolak berkomentar dan lebih memilih berbicara tentang program Pemprov Jatim mendatang.

Baca juga: PMII Kencang Demo Dugaan Korupsi PT DABN: Kadishub Jatim Jangan Cuci Tangan!

Baca: Pilpres 2019, Nawardi: HKTI Jatim Ikut Pilihan Ibu Petani

"Wis-Wis, sampun ya, aku cerito Muslimat aja (Sudah sudah, selesai ya, saya cerita Muslimat saja) dan navigasi program Pemprov," elak perempuan yang juga ketua umum PP Muslimat NU itu.

Baca juga: Dikaitkan dengan Dugaan Korupsi PT DABN Rp 253 M, Kadishub Jatim Bantah Keras PMII!

Dalam acara tersebut, kehadiran Khofifah disambut ribuan warga Muslimat NU yang menunggunya sejak pagi di halaman timur Masjid Agung Lamongan. Bahkan sejak kadatangan hingga acara usai, ribuan warga Muslimat NU saling berebut salaman.

"Alhamdulillah, wis seneng iso nyekel tangane Bu Khofifah karo ngelus pundake (Alhamdulillah, sudah bisa pegang tangan dan mengelus pundak Bu Khofifah)," kata salah seorang jamaah yang hadir.


Berita Terbaru

Berita Populer